Reaksi Valverde Setelah Barcelona Kebobolan Empat Gol Di Camp Nou

Reaksi Valverde Setelah Barcelona Kebobolan Empat Gol Di Camp Nou

SitusInfoPedia.com - Pelatih Barcelona Ernesto Valverde meratapi penampilan buruk timnya pada babak pertama, saat mereka mengalami kekalahan 4-3 dari Real Betis dalam lanjutan La Liga di Camp Nou, Minggu (11/11).

Lionel Messi membuat penampilan pertamanya sejak mengalami cedera lengan di pertandingan melawan Sevilla pada 20 Oktober. Ia mampu bermain dengan baik dan mencetak dua gol, tetapi itu tidak cukup untuk mencegah kekalahan mereka melawan tim Quique Setien.

Baca Juga



situs qq uang asli terbaik dan terpercaya

SITUS JUDI QQ TERBAIK



Performa kacau di lini belakang Barca memungkinkan Junior, Joaquin, Giovani Lo Celso, dan Sergio Canales bergantian mendapatkan gol mereka. Ini adalah pertama kalinya Blaugrana kebobolan empat kali di kandang sejak mengalami kekalahan 4-2 dari Deportivo La Coruna pada April 2003.

Dua gol pertama datang pada babak pertama, di mana Gerard Pique dan Clement Lenglet terekspos pada sejumlah kesempatan di lini belakang Barca. Valverde kurang terkesan dengan pertahanan timnya sebelum jeda pertandingan, dan ia menuntut perbaikan ketika mereka kembali beraksi setelah jeda internasional.

“Kami tidak bisa kembali ke permainan kapan saja. Kami tidak bagus di babak pertama dan mereka mendapat keuntungan positif. Kami membayar mahal untuk performa kami di babak pertama,” katanya dalam konferensi pers. Dikutip dari SitusInfoPedia.

“Kami tidak memulai pertandingan dengan baik dan kami kekurangan sesuatu secara umum. Kami kekurangan kreativitas ketika kami harus menyelesaikan serangan dan kami harus memperbaikinya. Kami tahu bahwa kami tidak akan mendominasi pertandingan, namun kami harusnya bisa mengakhiri pertandingan dengan hasil yang lebih baik. Saya pikir kami seharusnya merespons dengan cara berbeda,” tambahnya.

Arturo Vidal, yang dimasukkan pada babak kedua berhasil mencetak gol untuk Barca di menit ke-79, dan ia mengatakan bahwa timnya perlu meningkat secara drastis jika ingin sukses musim ini.

“Kami tetap pemimpin liga, tetapi jika kami ingin memenangkan La Liga dan Liga Champions, ada banyak hal yang perlu ditingkatkan,” katanya.

“Pertandingan dimulai dengan buruk dan mereka mengambil keuntungan dari dua peluang yang mereka miliki. Kami siap, tetapi kami tidak bisa terus kehilangan poin di kandang sendiri. Tim tidak boleh datang ke sini dan mencetak empat gol,” pungkasnya.

No comments:

Post a Comment